Pemkab Murung Raya Gelar Silaturahmi Iduladha 1446 Hijriah

 


PURUK CAHU,SIBER NUSANTARA - Dalam rangka memperingati Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura) menggelar acara silaturahmi di rumah jabatan Wakil Bupati Murung Raya pada Jumat (6/6/2025). Acara ini bertujuan mempererat hubungan antara Pemerintah daerah dan masyarakat umum.


Bupati Mura, Heriyus didampingi istri Warnita Heriyus, hadir dalam kegiatan tersebut dan disambut langsung oleh Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin didampingi istri Dina Maulidah Rahmanto. Tokoh masyarakat dan elemen warga lainnya juga hadir untuk bersilaturahmi, menciptakan suasana harmonis yang mencerminkan semangat Iduladha.


Wakil Bupati Mura, Rahmanto Muhidin, menyampaikan bahwa Iduladha merupakan momentum penting untuk menumbuhkan semangat berbagi dan berkorban dalam bingkai keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. "Semoga perayaan Iduladha ini menjadi ajang mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dengan Pemerintah, serta meningkatkan sinergi antar seluruh elemen dalam membangun Kabupaten Murung Raya," ujarnya.


Peringatan Iduladha tahun ini diharapkan tidak hanya menjadi seremoni keagamaan semata, namun juga sebagai inspirasi untuk memperkuat nilai-nilai sosial dan kebersamaan dalam membangun Bumi Tana Malai Tolung Lingu.(Red)

Previous
« Prev Post